Rabu, 25 September 2019

Materi Ajar Kelas V Tema 3 subtema 2 pb 5, 6 dan MTK

Peta pikiran penyebab gangguan organ pencernaan

Hari/tanggal: Kamis/ 26 September 2019.

Pembelajaran 5

Peta pikiran penyebab gangguan organ pencernaan

Gangguan organ pencernaan  manusia
Selain mag, tifus, diare, dan usus buntu ada beberapa gangguan pencernaan yang lain yaitu
1    Kolera
Merupakan penyakit ganguan pencernaan yang disebabkan oleh bakteri Vibrio cholerae.  gejalanya seperti diare terus menerus tanpa mulas, feses berubah warna menjadi cairan berwarna putih keruh, dan dehidrasi. Untuk itu kita harus menjaga kebersihan air, mengonsumsi makanan yang bersih dan sehat, mencuci tangan sebelum makan, dan meminum oralit.
      Konstipasi (sembelit)
Merupakan gangguan yang dialami di usus besar. Konstipasi disebabkan feses terlalu lama tersimpan di dalam usus besar. Seseorang yang mengalami konstipasi akan mengalami susah buang air besar. Untuk menghindari konstipasi kita harus selalu mengonsumsi makanan berserat seperti sayur dan buah-buahan serta banyak minum air putih.
Tari Kancet papatai
Tari kancet papatai sering disebut tari perang bersama. Tari kancet papatai menceritakan pahlawan dari suku dayak kenyah, yang berperang melawan musuhnya.
Para penari mengenakan pakaian tradisonal suku dayak. Tarian diikuti dengan lagu sak pakau.
Para penari berteriak dengan keras sambil menari sebagai betuk kemenangan.

Ayo Membaca
Usia anak antara 2 hingga 12 tahun merupakan usia pertumbuhan. Karenanya penting bagi anak-anak di usia ini untuk mengonsumsi makanan yang baik dan bergizi. Makanan yang disajikan hendaknya menyediakan protein, kalsium, zat besi, dan vitamin untuk perkembangan dan pertumbuhannya. Dst...

Ayo Bermain Peran!
Peragakan naskah iklan elektronik di bawah ini!
Iklan Elektronik Demam Berdarah

Pak RT: “Bapak-bapak dan ibu-ibu sekalian, perkenankan saya menyampaikan maksud pertemuan kita kali ini. Tepat pada hari Sabtu nanti, saya mengharapkan bantuan bapak dan ibu untuk secara serentak melakukan langkah 3M Plus di lingkungan rumah kita masing-masing.”

Ibu : “Apa, Pak, 3M Plus itu? Mengapa kita harus melakukannya?”
(Para ibu kemudian berbisik-bisik dan suasananya menjadi agak riuh) dst...
Tentukan kata-kata kunci yang terdapat dalam iklan di atas.
·         3M plus (menguras, menutup, dan mengubur + memakai lotion anti nyamuk)
·         Demam berdarah



Penyebab gangguan pada sistem pencernaan!

1. MAKAN TIDAK TERATUR
Menunda makan, ketika makan menjadi terlalu kenyang, makan tergesa-gesa.

2. MENGKONSUMSI MAKANAN TINGGI LEMAK
Terlalu sering mengonsumsi menu tinggi lemak juga bisa memicu terjadinya gangguan pencernaan. Selain itu dapat memicu penyakit-penyakit berbahaya seperti kolesterol tinggi, serangan jantung, dan juga yang sangat mengerikan yaitu kanker.

3. STRES
Pikiran yang tertekan akan membuat asam lambung naik, dan bukan tidak mungkin akan berujung pada sakit maag. 

4. TERLALU BANYAK MENGKONSUMSI MAKANAN PEDAS, ASAM DAN BERSANTAN
Mengkonsumsi masakan pedas secara terus menerus dapat menyebabkan menipisnya permukaan lambung serta dapat membuat lambung terluka.

5. BAKTERI
Pada umumnya, diare terjadi akibat konsumsi makanan atau minuman yang terkontaminasi bakteri, virus, atau parasit.

6. KURANG MENGKONSUMSI SERAT
Kurang mengkonsumsi serat atau air dapat mengakibatkan gangguan pada sistem pencernaan yaitu sembelit. Sembelit adalah suatu kondisi di mana pergerakan usus menurun atau sulit buang air besar untuk waktu yang lama. Sembelit atau yang punya nama lain konstipasi ini, umumnya diartikan sebagai kondisi buang air besar kurang dari 3 kali dalam seminggu.
Coba kita mengulas kembali mengenai beberapa gangguan sistem pencernaan tersebut (ulas mengenai definisi, gejala, cara pencegahan, dan penyembuhannya).

1. Mag
Mag adalah gejala penyakit yang menyerang lambung dikarenakan terjadi luka atau peradangan pada lambung yang menyebabkan sakit, mulas, dan perih pada perut.

Gejala:
1.    Sakit saat buang air besar
2.    Mual dan muntah
3.    Sering merasa lapar
4.    Perut kembung
5.    Nyeri yang terasa perih pada perut dan dada
6.    Sering bersendawa
Cara Pencegahan:
1.    Makan secara teratur
2.    Kurangi makanan pedas dan tinggi lemak
3.    Menerapkan pola hidup sehat
4.    Hindari stres

Pembelajaran 6

Kerjasama Dalam Perayaan Capgomeh

 
Persatuan dalam perayaan capgomeh
Cap gomeh merupakan salah satu kebudayaan yang dilakukan oleh masyarakat tionghoa. Cap go meh merupakan puncak perayaan tahun baru imlek. Perayaan ini dilaksanakan pada hari kel 15 bulan pertama tahun baru imlek.
Keragaman sosial budaya di masyarakat.
Ada berbagai kegiatan dimasyarakat yang menunjukkan keragaman sosial budaya. Misalnya karnaval pesona perahyangan, gotong royong, festival tari nusantara, dan perayaan kemerdekaan RI.
Membuat buklet tentang keberagaman sosial budaya. Membuat buklet yang berisi tentang kegiatan yang melibatkan partisipasi seluruh anggota masyarakat. Kita juga bisa menambahkan aktivitas tersebut agar lebih menarik.


MATEMATIKA 


Latihan soal perbandingan matematika
1.       Perbandingan ayam dan bebek di kandang adalah 3:4. Jumlah bebek dan ayam di dalam kandang adalah 35 ekor. Berap ajumlah ayam yang ada di kandang terebut?berapa jumlah bebeknya? Dan berapa selisih jumlah ayam dan bebek di kandang
Jawaban 
Jumlah seluruh perbadndingan 3 + 4 + 7
Jumlah ayam = 3
Jumlah bebek= 4
Jumlah ayam = 3/7 x 35 = 15 ekor
Jumlah bebek = 4/7 x 35 = 20 ekor
Selisih nya 20 – 15 = 5 ekor.
1. Perbandingan pohon apel dan pohon mangga dikebun adalah 4:5. Jumlah pohon apel 16 pohon. Berapa jumlah pohon mangga di kebun tersebut .
Jawab
4  = 16       4m = 16 x 5
5      m          m = 80 / 4 = 20 pohon
Atau
5/4 x 16 4 pohon  = 5 x 4 = 20 phon

2. Perbandingan umur ani dan tina adalah 5 ; 3. Jika umur ani lebih tua 10 tahun dari tina maka berapakahumur Tina?
Selisih perbandingan 5-3 = 2
Selisih umur adalah 10 tahun
Perbandingan dicari    x selisih umur
Perbandingan diketahui

= 3/2 x 10 = 15 tahun, umur ani adalah 10 + 15 = 25 tahun .

1 komentar:

PENGAYAAN MATEMATIKA BANGUN RUANG (Rabu, 15 Desember 2021)

 PENGAYAAN MATEMATIKA        Hari/Tangga l                     :  Rabu, 15 Desember  2021     Mata Pelajaran                 :   MATEMATIKA...