Rabu, 05 Agustus 2020

Materi Ajar Kelas ^ Tema 1 Subtema 1 Pembelajaran 5

Pembelajaran Jarak Jauh ( PJJ/Daring )
 Hari/tanggal                   : Rabu, 5 Agustus 2020
     Kelas                                : VI
      Tema 1                             : Selamatkan Makhluk Hidup
      Subtema 2                       : Hewan Sahabatku
      Pembelajaran                 : 5 
     Tujuan Pembelajaran    : Peserta didik dapat membandingkan dua negara asean di bidang ekonomi dan merancang pembuatan patung.


Assalamualaykum wr wb
apa kabar nya anak sholih dan sholihah? Semoga selalu sehat dan dalam lindungan Alloh.

Alhamdulillah pagi ini kita merasakan nikmatnya hujan, jgn lupa doa ketika hujan turun yaa

Mudah-mudahan walaupun dingin masih menyelimuti pagi ini nak-anak tetap siap dan semangat untuk belajar daring. 

TEMATIK 
 
Ayo membaca !

Kegiatan Ekonomi Negara-Negara ASEAN
Indonesia mengekspor hasil bumi seperti timah, tembaga, besi, minyak, gas, dan nikel. Selain itu, Indonesia menghasilkan pupuk, tapioka, karet, kopi, kelapa sawit, dan tembakau. Ikan tuna, udang, dan teh juga diekspor ke negara lain.

Brunei Darussalam terkenal sebagai pengekspor minyak mentah, gas alam, dan produk minyak.

Penduduk Malaysia bermata pencaharian dalam bidang pertanian, pertambangan, dan perindustrian. Pertambangannya menghasilkan bijih timah terbesar di dunia.

Singapura mengekspor mesin dan alat transportasi, alat elektronik, dan barang-barang konsumsi. Bahan kimia dan produk olahan minyak dihasilkan juga di Singapura. Singapura termasuk negara Asia Tenggara yang berpendapatan paling tinggi.

Mata pencaharian penduduk Thailand adalah pertanian, kehutanan, pertambangan, dan industri. Penghasil beras terbesar di Asia dan tiga sedunia (dijuluki Gajah Putih, negara Seribu Pagoda, lumbung padi ASEAN)

Mata pencaharian penduduk Filipina adalah pertanian, pertambangan, dan industri. Komoditas ekspor Filipina terdiri atas gula, kopra, kayu, nanas, dan bijih tembaga.

Perekonomian sebagian besar penduduk Vietnam adalah pertanian. Padi merupakan hasil utama pertanian di Vietnam. Industri di Vietnam meliputi tekstil, semen, pupuk, kaca, dan ban. Pertambangan di Vietnam menghasilkan emas, bijih besi, timah, gamping, fosfat, tungsten (wolfram), dan seng. Hasil hutannya adalah bambu, kina, kayu, dan kayu manis. Terdapat dua sungai penting, yaitu sungai Mekong dan sungai Songka.

Sebagian besar penghidupan penduduk Kamboja di sektor pertanian.

Rakyat Laos hidup di sektor pertanian yang menghasilkan beras, jagung, tembakau, jeruk, dan kopi.

Komoditas perdagangan Myanmar meliputi kayu (terutama kayu jati), beras, pupuk, dan berbagai barang kerajinan


Ayo Berkreasi
Foto di bawah ini adalah patung di Indramayu. Buah mangga merupakan identitas kota tersebut. Begitu pula dengan patung Rusa. Banyak seniman menggunakan benda atau makhluk hidup di sekitar sebagai inspirasi mereka. Patung apa yang kamu buat?


Patung Buah

Ayo simak video pembelajaran berikut ini dulu ya:

 
Setelah anak-anak menyimak video membelajaran tematik diatas, ayo kerjakan tugas tematik berikut ini:
1. Buatlah diagram Venn berisi perbandingan dua negara Asean di bidang ekonomi ( contoh negara Indonesia dan negara Singapura )
2. Sebelum membuat patung, sebaiknya kamu merancangnya terlebih dahulu.
Menurutmu bagaimana tahapan merangcang sebuah patung ? Jelaskan !
 
Tugas di tulis di buku tematik, kemudian di foto dan dikirimkan japri ke ibu guru ya.

Tetap semangat anak-anak semua. Semoga pembelajaran hari ini menambah keilmuan kalian ya..

Ibuguru akhiri Billahitaufiq walhidayah. Wassalamu'alaykum wr wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENGAYAAN MATEMATIKA BANGUN RUANG (Rabu, 15 Desember 2021)

 PENGAYAAN MATEMATIKA        Hari/Tangga l                     :  Rabu, 15 Desember  2021     Mata Pelajaran                 :   MATEMATIKA...